Sarapan atau makan pagi adalah saat kita manusia untuk mengonsumsi hidangan pada pagi hari. Waktu sarapan dimulai dari pukul 06.00 pagi sampai dengan pukul 11.00 pagi.
sa·rap, me·nya·rap 1 v makan sesuatu pada pagi hari
(sebagai alas perut agar terhindar dari sakit perut yang kosong); makan pagi:
kalau tidak -, mengantuk saja aku rasanya; setiap pagi ia - sekerat ubi dengan
segelas kopi;
me·nya·rapi v menyarap;
sa·rap·an n makanan pagi hari; makanan pada pagi
hari;
-- ala Amerika makan pagi yang terdiri atas telur, roti, dan
potongan daging;
-- kontinental menu sarapan yang biasanya terdiri atas minuman (kopi, teh, cokelat, atau susu) dan roti (dengan mentega dan selai)
Sarapan pagi kalau diterjemahkan dalam Bahasa Inggris yakni
breakfast (noun)
Break artinya istirahat fast berarti cepat atau puasa,
istirahat cepat atau menghentikan puasa setelah malam tidak makan (ini cocokloginya Makvee sendiri lho) kalau salah jangan dihujat ya pisss ahhh
Di masa pandemi ini memang kita jangan sampai melewatkan
sarapan, eh bentar pandemi apa itu pandemi, sudah lelah? SAMA!!
pandemi/pan·de·mi/ /pandémi/ n wabah yang berjangkit
serempak di mana-mana, meliputi daerah geografi yang luas
See, pandemi dari artinya saja sudah jelas mengatakan yang
mengalami bukan hanya 1 atau 2 negara saja, tapi konteksnya luas. Kini seluruh
dunia pun semua merasakan efek dari pandemi ini.
Oke Vacationers, tapi kali ini Makvee tak mau bahas pandemic,
Makvee mau merekomendasikan satu tempat makan untuk sarapan simple, enak, tidak
ribet.
Berada di Jalan Menteri Supeno, yes sebelahnya Borobudur
Silver ada Soto Seger enak banget. Eits tapi bukan hanya ada soto aja lho,
jangan sedih jangan khawatir ada menu lainnya yang enak-enak banget. Jadi, bagi
kalian pejalan, pelari, pesepeda yang kebetulan lewat di jalan ini dan bingung
cari breakfast enak berkualitas serta bergizi bisa melipir dululah kemari
Menunya ada apa sih Makvee?
Ada banyak
1. Tentunya ada Soto yhekan
2. Garlic bread 1 Loaf
3. Hazelnut Bombo Tozt
4. Cheese bombo Tozt
5. Metozt
6. Nasi Gandul
7. Cireng Ibu
8. Tahu Walik Ibu
9. Siomay Ibu
10. Batagor Ibu
Minumannya standar ada Teh Panas, Jeruk Panas, Kopi Panas, dan Soft Drink
Jangan biarkan rasa takut jadi menu sarapan pagi. Jadilah seorang pemberani, karena sukses hanya akan singgah pada mereka yang berani.
Nah Makvee mau bahas Metoztnya nih usut punya usut mengadopsi gaya sarapan Prancis tapi banyak dihidangkan pula di Singapura.
Buat kalian yang pernah ke Singapura pasti tidak asing dengan Kopitiam.Nah, si Kopitiam ini jagonya menghidangkan French Toast feat Soft Boiled Egg jangan lupa minumnya kopi yang tajam. Uhmmm sarapan yang cukup kuat juga ya untuk build the day biar tetap on.
Makvee sih pernahnya nyicipin Kopitiam yang ada di Indonesia, tepatnya pas Makvee kerja di Ibukota Jekardah bertahun-tahun lalu. Okay back to Soft Booilled Egg atau telur setengah mateng ceunah, Telur setengah matang di kopitiam memang menjadi sajianfavoritnya banyak orang untuk sarapan.
Tapi seriusan deh Makvee praktekin sendiri bikin Soft Boiled Egg gagal total kwkwkwk, udah cari tuh di google yhekan Cara membuat soft boiled egg (telur setengah matang) ala kopitiam tetep aja gagal maning gagal maning son. Nainiii intinya disini gaes, kalua kalian gagal terus bikin lha mending makan aja Metoztnya di Soto Seger samping Borobudur Silver udah deh kenyang mana dapat sepaket. Cucok Meyong!!
Btw, jangan lupa bayar, gabisa ngebon kalau makan disini. Bukan kantin kampus apalagi kantine mbahmu. Oke vacationer, salam sehat, stay happy yakkkkk, ciaoooooo.
Jl. Menteri Supeno No.41, Sorosutan, Kec. Umbulharjo,