Target Tahun Ini Melahirkan Pervaginam dengan Lancar


Kalau ditanya mengenai target dan harapan tahun ini sungguh simple karena surprisingly aku pregnant Puji Tuhan!

Jadi target dalam waktu dekat adalah melahirkan pervaginam atau orang-orang menyebutnya dengan melahirkan secara normal.

Di kehamilan pertama ini sungguh tadinya aku tak ada ekspektasi akan diberi kepercayaan Tuhan secepat ini walaupun suamiku memang berencana ingin cepat punya anak dan awalnya pengen punya anak banyak yang langsung proposalnya aku kesampingkan 

Cerita mengenai journey pregnancy bakalan aku ceritain kemudian termasuk printilan printilannya. Mungkin just share my story' as a new mom kali ya bukan bermaksud menggurui karena pasti buanyakkk banget mommy mommy senior di luaran sana yang lebih expert.

So ya target ku tahun ini ya itu tadi back to melahirkan pervaginam, senormal mungkin setradisional mungkin. Tidak mau ada induksi dan epidural, apalagi episiotomi pleassee my baby in my belly kita bekerja sama biar vagina mommymu ini ga sobek walaupun baru pertama kali lahiran.

Yes! Amiennn!

Usaha yang aku lakukan sejauh ini banyak jalan walaupun masih kurang banget dari yang ditargetkan dokter. Totally sih kata dokter aku harus jalan 7km seminggu yang artinya aku sehari harus jalan 1km yang tentu saja sulit buatku yang kadang susyah bangun pagi bund. Usaha kedua membeli gymball buat gerakan perviks dan pinggul, terus naik gymbal ini melatih keseimbangan juga selain itu nyenengin karena bisa relaks di gymball.

So far targetku tahun ini adalah melahirkan pervaginam dengan lancar. Yuk aminkannn saudara saudara semuanya. Pas Natal nanti udah ber-tiga bukan berdua lagi. Cheers. Ehh cerita pregnancy journeynya nyusul yaaa dadawww

0 comments