5 Kegiatan Bermanfaat Selama Bulan Ramadan


Tak terasa sudah lebih dari 7 hari teman-teman menjalankan ibadah puasa. Semoga ibadah puasa tahun ini berjalan lancar dan gembira serta selalu dipenuhi dengan rasa syukur ya teman-teman. Ramadan tahun ini kita tetap menggunakan masker dan menjaga protokol kesehatan mengingat kita masih dalam situasi pandemi. 

Selama Ramadan ini banyak hal bermanfaat yang bisa dilakukan. Bulan penuh berkah. Ada banyak hal yang bisa dilakukan selama bulan Ramadan ini dan cukup baik untuk mengisi kegabutan.

1. Berkumpul Bersama Keluarga
Setelah melalui masa pandemi selama 2 tahun berkumpul bersama keluarga ternyata menjadi sesuatu yang penting. Berbeda halnya dengan saat sebelum pandemi, kita mungkin sibuk dan jarang menghabiskan waktu bersama keluarga. Maka di bulan ramadan sangat baik bila dimanfaatkan untuk kembali mempererat dan menjaga silaturahmi dengan keluarga. Hal ringan yang bisa dilakukan sehari-hari adalah bercengkerama dengan keluarga yang tinggal serumah, ataupun yang di luar kota. Teknologi sudah sangat membantu, komunikasi jarak jauh dapat dilakukan dengan lebih mudah.

2. Memperbanyak Ibadah 
Bulan Ramadan ini merupakan waktu yang tepat untuk mengumpulkan pahala. Ya tentu saja dengan cara meningkatkan keimanan yang lebih baik dengan banyak-banyak beribadah. Kegiatan ibadah juga bisa dilakukan dengan berbuat baik di rumah semisal membantu keluarga mempersiapkan makanan untuk berbuka dan sahur. 

3. Membaca Buku
Mungkin membaca buku nampak kuno, bagi yang tidak suka membaca buku. Namun membaca buku ternyata dapat membantu saat berpuasa menjadi lebih konsentrasi. Memperkaya diri dengan bacaan bermanfaat bukan hanya akan membantu menghabiskan waktu, namun juga menambah wawasan dan mengurangi jam pemakaian gadget.

4. Berbagi Takjil
Kegiatan seru dan positif lainnya bisa dilakukan dengan membagikan takjil bersama komunitas atau teman-teman terdekatmu. Takjil bisa dibagikan di jalanan kepada pemulung, bapak tukang angkut sampah, penjaja koran, dan siapa saja para pengendara di jalan yang belum sempat berbuka puasa. 

5. Membersihkan Rumah
Membersihkan rumah seperti menyapu halaman, membersihkan gudang dan memisahkan barang yang terpakai dan tidak terpakai. Mengisi waktu dengan membersihkan bagian rumah, baik indoor maupun outdoor. Sekaligus menyiapkan rumah untuk acara idul fitri. Rumah bersih siap menyambut hari yang fitri dan tubuhpun menjadi lebih fit karena terus bergerak.

Demikian tips dari Makvee, semoga kesehatan selalu melimpahi kita semua. Cheers















0 comments