Wishlist saat Bulan Ramadan

Masih di bulan Ramadan 1443H semoga puasa teman-teman semua tetap lancer ya. Di Bulan Puasa ini pasti teman-teman punya wishlist yang belum tercapai, Tosss sama banget seperti Makvee yang belum juga mencapai goal yang diinginkan. Namanya hidup tidak berjalan sesuai rencana bukan?

Hal yang Ingin dilakukan saat Bulan Ramadan? Hmmm apa yaa buanyak banget soalnya

Jujurly, setelah dihajar pandemi selama 2 tahun hingga sekarang, ada banyak hal yang Makvee inginkan terutama saat Ramadan seperti ini ya

Number one wishlistnya Makvee adalah Makvee pengen pergi Travelling ke Turki, 1 tempat yang makvee ingin kunjungi bukan Cappadocia seperti dreamnya Mbak Kinan.

Justru Makvee ingin travelling ke Hagia Sophia

Hagia Sophia atau Aya Sofya adalah sebuah tempat ibadah di Istanbul, Republik Turki. Dari masa pembangunannya pada tahun 537 M sampai 1453 M, bangunan ini merupakan Katedral Ortodoks dan tempat kedudukan Patriark Ekumenis Konstantinopel, kecuali pada tahun 1204 sampai 1261, ketika tempat ini diubah oleh Pasukan Salib Keempat menjadi Katedral Katolik Roma di bawah kekuasaan Kekaisaran Latin Konstantinopel. Bangunan ini menjadi masjid mulai 29 Mei 1453 sampai 1931 pada masa kekuasaan Kesultanan Utsmani. Kemudian bangunan ini disekulerkan dan dibuka sebagai museum pada 1 Februari 1935 oleh Republik Turki. Kemudian menjadi masjid kembali pada Jumat, 10 Juli 2020 setelah pengadilan Turki memutuskan bahwa konversi Hagia Sophia pada tahun 1934 menjadi museum adalah ilegal. Keputusan ini membuka jalan untuk kembali mengubah monumen tersebut menjadi masjid. Terkenal akan kubah besarnya, Hagia Sophia dipandang sebagai lambang arsitektur Bizantium dan dikatakan "telah mengubah sejarah arsitektur." Bangunan ini tetap menjadi katedral terbesar di dunia selama hampir seribu tahun sampai Katedral Sevilla diselesaikan pada tahun 1520. Nah keren kan berkunjung ke Katedral yang ada di Turki bener-bener menjadi wishlist Makvee, kalaupun bisa ke Cappadocia maka itu bonus bukan mau merebut dreamnya Mbak Kinan ya kwkwkwkw

Wishlist kedua adalah untuk menuju Hagia Sophia maka Makvee harus membuat passport, ya Makvee harus membuat passport agar nanti lebih mudah saat mengurus visa dan tiket perjalanan yhekannn

Kalau wishlist yang ketiga berhubungan dengan wisata local. Ya semua orang pernah travelling ke Bali, walaupun Makvee pernah ke Raja Ampat namun sedekat pulau Jawa dan Bali Makvee belum pernah menyinggahinya sama sekali. Maka, ke Bali juga menjadi tempat yang sungguh ingin Makvee kunjungi terutama saat Ramadan begini, karena tiket sebelum Ramadan harganya lebih murce, lalu akan murce lagi 2 minggu setelah lebaran aka setelah arus mudik

Ini cerita keinginan dan hal apa yang ingin dilakukan saat Ramadan dan berhubungan dengan travelling semua ya gaesss. Pokoknya bermiompi dulu, dan speak louder mimpi itu agar jadi pemicu itu mewujudkannya. Masih banyak mimpi Makvee lainnya but spill di cerita berikutnya aja ya. Stay Healthy and stay happy everyone. Cheers.

0 comments